Merancang Website di Lotus BaliWeb
6 Alasan kenapa anda memerlukan website untuk usaha anda
Secara umum, website dapat diartikan sebagai media informasi yang dapat diakses kapanpun dan dimanapun selama 24 jam sehari dan 7 hari seminggu selama setahun penuh.
Berikut adalah beberapa alasan dasar mengapa anda atau perusahaan anda perlu memiliki website:
- Meningkatkan Citra Bisnis Anda
Website adalah representasi profesional bisnis anda. Dengan memiliki website, usaha atau bisnis anda akan terlihat lebih bonafid dan terpercaya. Selain itu, jika dilihat dari kacamata calon pelanggan, profesionalitas dan tingkat kepercayaan bisnis akan tercermin dari seberapa baik desain website anda. Hal ini secara tidak langsung akan menanamkan kepercayaan dimata pelanggan ataupun calon pelanggan anda sehingga dapat meningkatkan penjualan dan keuntungan perusahaan. - Akses Informasi Non Stop 24/7
Dengan memiliki website, semua informasi termasuk produk, layanan, dan informasi lainnya dapat di akses oleh calon pelanggan atau pelanggan anda sepanjang waktu. Website dapat di akses selama 24 jam sehari, 7 hari seminggu, 365 hari setahun. - Lebih Mudah dan Hemat Biaya
Bayangkanlah jika website adalah brosur atau katalog bisnis anda. Dengan memiliki website, anda akan dapat memotong beberapa pos pengeluaran di departemen pemasaran anda untuk biaya percetakan selain membuat akses informasi lebih mudah dan cepat dibandingkan dengan menggunakan media cetak.

- Bersifat Dinamis dan Ekonomis
Apa bisnis anda, dengan memanfaatkan website, promosi dan pemasaran akan efektif dan lebih baik untuk memasarkan produk atau jasa Anda. Jika dirasa perlu untuk melakukan revisi atau melakukan perubahan isi promosi online anda, anda tinggal mengubahnya secara instan. Berbeda dengan pemasaran menggunakan media cetak yang mana jika konten marketing (brosur) anda perlu direvisi, maka akan memerlukan biaya lagi untuk melakukan pencetakan ulang. - Kompetitor Anda Memiliki Website
Calon konsumen biasanya melakukan analisa tentang barang atau jasa yang akan mereka beli melaui penelitian online singkat, baik melalui mesin pencari atau social network mereka.
Studi dari www.pardot.com tentang Buyer's Journey (perjalanan pembeli) menyatakan bahwa sekali konsumen mendapat ide tentang barang atau jasa yang mereka perlukan atau harapkan, mereka akan memulai pencarian dan mengedukasi diri mereka sendiri tentang produk dan/atau jasa tersebut. 75% dari mereka akan melakukan pencarian secara online, baik melalui google atau mesin pencari lainnya, baik melalui ulasan dan testimoni, ataupun informasi pendukung lainnya.
Jadi, jika anda atau perusahaan anda tidak ikut berkompetsi, maka anda memberikan alasan bagus kepada calon pelanggan untuk tidak membeli dari anda. - Pangsa Pasar yang Lebih Luas
Jika anda menjalankan bisnis secara tradisional (kuno), pelanggan anda hanya terbatas pada orang-orang yang sudah tahu apa dan dimana usaha anda. Atau mereka yang melewati tempat usaha anda setiap hari, mendengarnya dari orang lain, ataupun tahu dari brosur atau iklan-iklan anda di media cetak. Audiens ini sangatlah sempit dan terbatas karena dibatasi secara geografis. Tetapi, sekali anda membuka website dan memanfaatkannya, audiens anda segera berkembang secara signifikan, yaitu pengguna internet global. Pangsa pasar ini mencakup miliaran orang diseluruh dunia. Memang sebagian besar tidak menemukan usaha anda di internet, tetapi potensinya sangatlah besar. Disamping itu biaya untuk hasil yang signifikan ini tidaklah besar dan waktu yang diperlukan untuk mencapainya tidaklah sebanyak yang dibutuhkan saat anda menjalankan bisnis anda secara tradisional.